Text
Sahabat kecil Putri Pandan Berduri
Alkisah hiduplah seorang putri kerajaan bernama Putri Pandan Berduri. Putri Pandan Berduri dan kerajaannya berada di sebuah pulau yang nyaman dan tentram. Ia memiliki seorang sahabat yang sangat ia sayangi. Namun, Putri Pandan Berduri merasa sedih karena sahabat baiknya, Jenang Perkasa, tiba-tiba meninggalkan pulau yang mereka tinggali. Setelah beberapa tahun lamanya, mereka bertemu kembali pada peristiwa yang sangat tidak terduga.
Bagaimana cara Putri Pandan Berduri dan Jenang Perkasa bertemu kembali?
Buku “Sahabat Kecil Putri Pandan Berduri” merupakan buku cerita anak yang dilatarbelakangi oleh suasana kerajaan. Pada buku ini mengandung pesan moral bahwa kita harus berteman dengan siapapun tanpa membeda-bedakan ras, jabatan, gelar, agama, suku, dan lain-lain. Persahabatan sejati hendaknya dibangun bukan hanya dengan memandang hal-hal tersebut saja, melainkan hubungan antar individu yang mampu bertahan lama dan selalu ada satu sama lain walaupun telah terpisahkan oleh waktu dan jarak.
Pada usia balita, tentu anak-anak mulai aktif di beberapa kegiatan dan mencoba kegiatan baru. Salah satunya adalah kegiatan membaca. Kegemaran anak akan membaca dapat dilatih menggunakan buku dongeng yang menarik bagi anak. Buku ini dilengkapi oleh ilustrasi khas dengan nuansa Indonesia yang nyaman untuk dipandang. Anda dapat melatih kegemaran sang buah hati dalam membaca dengan bersama-sama membaca kisah tentang Putri Pandan Berduri dan sahabatnya, Jenang Perkasa.
9786023411351 | 813 FAN s | My Library (Lantai 1) | Available |
No other version available