Text
Titip Satu Cinta
Elmy divonis gagal ginjal di usia muda. Saat harapan dan mimpi seorang gadis jauh membentang, ia dihadapkan pada mimpi buruk masa depannya. Jika masih ingin hidup, Elmy harus menjalani cuci darah dua kali dalam seminggu. Elmy pernah bermimpi tentang sosok pangeran yang akan mengisi kesepian dalam hidupnya. Tetapi, adakah laki-laki berhati malaikat yang mau menikahi seorang gadis sakit yang harus menjalani cuci darah seumur hidupnya? Apalagi saat ia tahu bahwa seorang pasien gagal ginjal disarankan untuk tidak mempunyai anak karena keterbatasan kondisi fisiknya itu. Lelaki manakah yang rela tidak memiliki buah hati?
Buku ini berisi kisah nyata tentang cinta dan perjuangan seorang penderita gagal ginjal. Membacanya, membuat kita merasakan hadirnya jiwa baru. Inspiratif, mencerahkan, menggerakkan!
9786029854480 | 813 DEN t | My Library (lantai 2) | Available |
No other version available