Text
Seri Haromain LOST IN MECCA ; A DAY IN MEDINA
LOST IN MECCA
"Ahmad sedih sekali karena kehilangan sandal kesayangannya di Masjidil Haram. Ia pun mencari sandal bersama Ayahnya. Namun, selama masa pencariannya, Ahmad justru menemukan kisah yang membuatnya mengerti arti kehilangan dan bagaimana menyikapi kehilangan. Di akhir cerita, ketika Ahmad mulai ikhlas, Allah menunjukkan keajaiban dan kuasa-Nya "
Tak hanya itu, kita juga akan diajak mengetahui tempat penting di Masjidil Haram yang jarang diketahui orang, padahal fungsi tempat ini sangat penting saat kita kehilangan dan menemukan barang.
A DAY IN MEDINA
"Ahmad baru tahu kalau makam Rasulullah shollallahu'alaihi wasallam ternyata berdampingan dengan kedua sahabatnya. Sahabat sesurga yang semasa hidupnya selalu menyertai perjuangan Rasulullah dalam menyebarkan islam. Ahmad pun ingin sekali punya sahabat sesurga. Namun, ia tidak tahu bagaimana caranya. Apakah Ahmad akan berhasil mencari sahabat sesurganya?"
Dalam buku ini, kita akan diajak masuk ke dalam pengalaman Ahmad dalam usahanya mencari sahabat sesurga di Madinah. Kota yang dikenal dengan persaudaraan dan persahabatan kaum Muhajir dan Ansor. Kita juga akan diajak keliling Madinah naik kendaraan yang sangat unik dan seru!
| 9786236461082 | 813 MAS s | 4-8 | Available |
| 9786236461099 | 813 MAS s | My Library (lantai 1) | Available |
No other version available